Kategori: Injil - Keselamatan - Surga
Unduhan Halaman 1 dari 2
Pesan File oleh:
Default | Nama | Tanggal | Hits
Dibuat: 2013-05-08
Versi: 2
Lisensi: 
Ukuran: 74.54 KB

Pelajarilah jalan keselamatan yang menuju Surga dengan memakai pedomat singkat ini.

Berdasarkan nas-nas dari Firman Tuhan saja, Anda bisa memahami dan menemukan satu-satunya jalan yang benar-benarlah menuju Surga.

"...karena lebarlah pintu dan luaslah jalan yang menuju kepada kebinasaan, dan banyak orang yang masuk melaluinya;
karena sesaklah pintu dan sempitlah jalan yang menuju kepada kehidupan, dan sedikit orang yang mendapatinya."

Pakailah pedoman singkat ini bagi Anda sendiri, atau untuk menunjukkan berita Injil yang sejati kepada orang lain.

Pedoman ini sungguh-sungguh berguna bagi seluruh manusia!

Dibuat: 2013-02-25
Versi: 
Lisensi: 
Ukuran: 402.87 KB

Kehidupan ini penuh dengan persoalan. Ada yang bersifat kurang pen­ting, ada yang bersifat lebih serius, dan ada pula yang bersifat teramat penting. Mungkin pada waktu Anda membaca kata-kata ini, Anda memiliki per­tanyaan-pertanyaan tentang kesehatan, situasi keuangan, pekerjaan, keluarga, atau tentang masa depan Anda.

Pertanyaan-pertanyaan yang ada dalam buku ini adalah pertanyaan yang paling serius dan yang paling penting untuk dijawab oleh setiap orang.

Bacalah buku ini – mungkin lebih dari sekali, secara menyeluruh, dan dengan saksama.

Anda tidak dapat mengabaikan pesan-pesan yang ada di dalamnya. 

Dibuat: 2012-11-29
Versi: 
Lisensi: 
Ukuran: 282.39 KB

Thomas Watson (1620-86) ingin menunjukkan apa yang di­maksud dengan pertobatan menurut Injil Tuhan.

 Pertobatan adalah sebuah karunia dari Roh Tuhan di mana orang yang berdosa merendahkan dirinya dari dalam dan hidupnya di­ubah­kan secara nyata.

Untuk pen­jelasan lebih jauh, ketahuilah bahwa per­tobatan adalah suatu pengobatan rohani yang terdiri dari kombinasi enam unsur.

Jika salah satu ditinggalkan, maka ia akan kehilangan khasiatnya. 

Dibuat: 2012-07-18
Versi: (Link)
Lisensi: 
Ukuran: 62.27 KB

Pengkhotbah Paul Washer mengutip Puritan John Flavel tentang "Perjanjian Bapa":

Ia melihat kepadamu. Dan ia berkata "Bapa, seperti inilah kasihku bagi orang ini dan sayangku bagi mereka." Walaupun mereka melanggar setiap perintah, Ia masih berkata, "Seperti inilah kasihku, dan seperti inilah sayangku."

Orang sombong berkata "Aku tidak mau belas kasihanmu."

Anda perlu itu! Anda perlu belas kasihannya. Kita perlu dikasihi. Ia berkata, "Seperti inilah kasihku dan belas kasihan bagi mereka daripada mereka harus lenyap selamanya Saya bertanggung jawab sebagai jaminan atas mereka. ...Bawa semua tagihan-Mu Bapa supaya aku tahu berapa hutang mereka kepadaMu."


(http://illbehonest.com/indonesia/Kasih-Kristus-Tanpa-Syarat-Paul-Washer)

Dibuat: 2011-11-17
Versi: 
Lisensi: 
Ukuran: 473.34 KB

Salah satu beban terbesar saya adalah Salib Yesus Kristus sangat jarang dijelaskan. Tidak cukup dengan mengatakan, “Dia mati” - karena semua manusia juga mati. Tidak cukup dengan mengatakan, “Dia mati secara ter­hormat” - karena semua martir melakukan hal yang sama.

Kita harus mengerti bahwa kita belum memberitakan kematian Kristus dengan kuasa yang menyelamatkan hingga kita mampu menyingkirkan semua kebingungan yang berkaitan dengan kematian-Nya. 

Kita juga belum menjelaskan secara terperinci makna sejati dari kematian Yesus Kristus kepada para pembaca kita yaitu bahwa Ia telah mati karena menanggung pelanggaran-pelanggaran umat-Nya. Ia men­derita hukuman Ilahi karena dosa-dosa mereka. Ia juga ditinggalkan oleh Tuhan dan diremukkan di bawah murka-Nya untuk menggantikan mereka.