4.jpg1.jpg3.jpg2.jpg


  Ikutilah Yesus 2. SIFAT DAN KARAKTER ORANG KRISTEN YANG SEJATI Ikutilah Yesus 2. SIFAT DAN KARAKTER ORANG KRISTEN YANG SEJATI HOT

Kata murid dan pemuridan sering dipergunakan sehingga maknanya tidak jelas atau lemah. Kata–kata tersebut juga sering diartikan dengan sesuka hati oleh para penggunanya. Seseorang pernah mengatakan, “Saat meng­gunakan suatu kata, saya memilih makna untuk kata itu – tidak lebih dan tidak kurang.“

Akan tetapi, kalau kita ingin memahami pengajaran Tuan Yesus mengenai pemuridan, kita harus memahami atau mengerti apa yang Ia maksudkan dengan istilah tersebut, bukan apa yang kita maksudkan. Kita harus menguji penjelasan-penjelasan tentang pemuridan dalam pengajaran Yesus dan murid–murid-Nya1 supaya kita bisa belajar mengenai konsep pemuridan yang sejati.

Seri Ikutilah Yesus – Pedoman bagi Murid-murid-Nya ini akan menolong Anda memahami, menerapkan. dan melatih hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan Anda sebagai seorang Kristen yang sejati.

(Dapatkanlah juga buku "Pertanyaan-pertanyaan Pelajaran (2)" untuk memperdalamkan pokok-pokok pelajaran ini!)

Seri pelajaran ini terdiri atas enam bagian yang berkaitan, yaitu:

0. Langkah-langkah yang pertama
1. Pemuridan Kristen yang Sejati
2. Sifat dan Karakter Orang Kristen yang Sejati
3. Kehidupan Orang Kristen yang Sejati (A)
4. Kehidupan Orang Kristen yang Sejati (B)
5. Pelayanan Kristen yang Sejati

Setiap bagian dibangun di atas bagian pelajaran sebelumnya. Sesudah Anda telah mempelajari bagian yang pertama, Anda dapat melanjutkan pelajaran pada bagian yang kedua ini. Inilah cara terbaik untuk mendapatkan manfaat dan hasil yang berlipat ganda.




Data
Size 437.4 KB
Created 19.07.2012 08:38:38


Dapatkan buku ini sekarang - langsung dan cuma-cuma!

Jika Anda menginginkan buku ini langsung melalui internet, mengunduh sekarang juga dengan menekan tombol ini saja:
© Sastra Hidup Indonesia